Persiapan kuliah Semester Genap 2023 dan Akreditasi Institusi

Selasa, 07 Feb 2023 | 20:46:16 WIB - Oleh FDIK UINB Padang


Persiapan kuliah Semester Genap 2023 dan Akreditasi Institusi

Hari ini, Selasa, 7 Februari 2023, rektorat bersama para Dekanat di lingkungan UIN Imam Bonjol Padang menyelenggrakan Persiapan Kuliah  Semester Genap 2023 dan Akreditasi Institusi. Kegiatan kuliah umum akan diselenggarakan untuk mengawali persiapan kuliah semester genap tahun 2022/2023.

Pada tanggal 12-13 Februari 2023, UIN Imam Bonjol akan kedatangan tamu dari Kementerian Pendidikan Arab Saudi untuk menjajaki kerjasama di bidang Tridarma Perguruan Tinggi dengan berbagai Perguruan Tinggi, termasuk dengan UIN Imam Bonjol Padang. Untuk menyukseskan kegiatan ini, rektorat telah membentuk panitia penyambutan yang di dalamnya mencakup beberapa tim termasuk tim bahasa – kompentensi bahasa arab (Pak Marizem, Pak Manan dan lainnya). 

H. Abdul Manan yang merupakan Dosen FDIK dan saat ini juga menjabat sebagai Ketua Jurusan MD  memaparkan beberapa rencana kerjasama yang akan dijajaki adalah terkait dengan pengiriman dosen-dosen untuk menempuh studi lanjutan S3 dan pengiriman mahasiswa S1 UIN Imam bonjol yang berprestasi untuk menempuh studi lanjutan S2 di Arab Saudi. Lebih lanjut lagi, beliau juga memaparkan penjajakan tersebut juga meliputi bidang penelitian, pengiriman dosen tamu untuk memberikan kegiatan kuliah umum atau mengajar Bahasa Arab. Diharapkan bahwa rencana kerja sama ini tidak hanya dilakukan dalam bidang Agama saja, namun juga dalam bidang Sains dan Teknologi.

Kemudian berkaitan dengan akreditasi, beberapa Fakultas diharapkan harus segera berbenah, termasuk yang akan mendukung akreditasi Institusi, dalam arti Prodi Fakultas yang disiapkan menjadi unggul. Khusus untuk FDIK, ada dua poin yang menjadi perhatian terkait dengan akreditasi. Yang pertama adalah bahwa Program Studi BKI perlu penjajakan ke Jakarta, dan yang kedua adalah bahwa Program Studi PMI memerlukan reakteditasi hingga bulan Juni 2023 guna mempertahan nilai saaat ini dengan status 308, atau baik sekali.